Literasi Kesehatan “Pembesaran Prostat” Gejala dan Penanganannya
Dr. Indra K. Muhtadi
Prostat adalah suatu organ jenis kelenjar yang terdapat di bawah kantung kencing menjadi pangkal dari urethra pada setiap pria. Fungsi dari kelenjar prostat adalah untuk memproduksi cairan cement. Kelenjar prostat ini bisa mulai membesar semenjak usia 40 tahun yang disebut sebagai BPH (Benign Prostat Hyperplasia) atau Pembesaran Prostat Jinak. Saat semakin besar, kelenjar prostat akan menekan urethra dan menyebabkan gangguan kencing.
Fakta Tentang Pembesaran Prostat
- Merupakan masalah kesehatan umum pada pria di atas 60 tahun (>50%)
- Pada usia 80 tahun, 85% pria mempunyai BPH
- Ada indikasi kecendrungan BPH diturunkan dari ayah kepada anak laki-lakinya.
Penyebab Pembesaran Prostat
Ukuran normal prostat kurang lebih sebesar biji kenari dengan volume di bawah 20 cc. Pembesarannya disebabkan oleh sel-sel kelenjarnya bertambah ukuran (hiperplasia). Namun penyebab pastinya masih belum diketahui. Tapi faktor yang mempengaruhi pembesaran prostat ditengarai antara lain: asap rokok, obesitas, kadar lemak yang tinggi, tekanan darah tinggi, kencing manis, kurang aktivitas fisik, tidak menikah, dll.
Gejala Pembesaran Prostat
- Seringnya tidak bergejala sampai akhirnya urethra menjadi tersumbat.
- Bila bergejala, sebagai tanda awal adalah pasien harus terjaga pada tidur malam untuk buang air kecil lebih dari 3 kali.
- Disusul gejala lanjutan seperti:
- Pancaran kencing menjadi lemah
- Sulit untuk memulai kencing
- Kencing tidak lampias dan menjadi lebih sering
- Urine sering menetes dan tertinggal di celana
- Ada darah di urine.
Penanganan Pembesaran Prostat
Dilakukan Sendiri
- Jangan menahan-nahan buang air kecil
- Kosongkan kantung kencing sekosong-kosongnya (buang air kecil jangan terburu-buru)
- Berhenti merokok dan jauhi asap rokok.
Dilakukan Dokter
- Dokter akan follow-up secara reguler sampai tindakan operatif harus dilakukan
- Untuk kasus ringan dapat diberikan obat kombinasi:
- Alpha-blockers, untuk merelaksasi otot kantung kemih dan prostat agar keluhan berkurang
- Finasteride, untuk mengecilkan kelenjar prostat
- Menangani keluhan lainnya.
Pencegahan Pembesaran Prostat
- Berhenti merokok dan jauhi asap rokok orang lain
- Hindari jangan sampai menjadi obesitas
- Jaga kadar lemak darah agar tidak tinggi
- Jangan sampai terkena kencing manis
- Jangan malas beraktivitas fisik
- Menikah.