Jadwal Persib Bandung di Pekan Ketiga BRI Liga 1: Kejar Kemenangan Perdana vs Borneo FC
K-Lite FM,- Jadwal Persib Bandung di ajang BRI Liga 1 2022-2023 akan memasuki pekan ketiga. Maung Bandung akan berlaga di markas Borneo FC, pada Minggu, 7 Agustus 2022.
Persib Bandung akan mengejar kemenangan pertamanya. Pada pekan pertama mereka ditahan Bhayangkara FC 2-2 dan pada pekan kedua tim asuhan Robert Alberts itu dikalahkan Madura United 1-3.
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, menyebut kekalahan dari Madura United sebagai hasil yang amat sangat mengecewakan. “Kami unggul 1-0 lebih dulu. Kemudian kami mencoba lebih agresif di babak kedua dengan tetap berusaha mempertahankan keunggulan, tapi kami justru kebobolan,” kata Robert seperti dikutip laman Persib.
Robert mengajak seluruh pemain untuk bisa bangkit dari kekalahan tersebut. Karena dengan mentalitas yang kuat, timnya bisa memperbaiki penampilan pada pertandingan berikutnya.
“Tidak ada lagi yang bisa dikatakan, kami semua kecewa. Tetapi, kami senang melihat perkembangan Robi (Darwis) yang main baik dan menunjukkan peningkatan. Kami harus cepat bangkit dan bersiap menghadapi laga berikutnya,” kata dia.
Lihat Sisi Positif
Di balik hasil mengecewakan tersebut, Robert Alberts mencoba mengambil hal positif dari penampilan sejumlah pemain muda, termasuk Robi Darwis, Kakang Rudianto dan Bayu M. Fiqri.
Menit bermain menjadi kebutuhkan bagi pemain muda untuk mengembangkan kemampuannya di atas lapangan.
“Ya itu (penampilan pemain muda) hal positif. Robi masih berusia 18, Kakang berusia 19, dan Bayu sudah 21, Arsan juga sudah pernah bermain. Tentu kami selalu ingin menghadirkan pemain muda karena yang mereka butuhkan adalah menit bermain. Tapi pastinya mereka juga butuh kemenangan,” kata Robert.
Robert mengatakan, penampilan pemain muda tersebut tak lepas dari situasi sulit yang tengah dialami tim akibat absennya sejumlah pilar yang selama ini tampil sebagai starter. Setelah Teja Paku Alam, dan Victor Igbonefo, Persib juga kehilangan Beckham Putra Nugraha dan Henhen Herdiana akibat sakit.
“Kami harus melakukan perubahan yang bukan kami inginkan. Hampir 11 pemain kami tidak bisa bermain,” kata dia. “Tapi, itu bukan alasan karena setiap kali pemain masuk ke lapangan. Mereka harus menunjukkan bahwa mereka main untuk PERSIB. Itulah yang hilang dalam beberapa momen di pertandingan.”